Yuk Cobain Pointy Shoes
Dengan begitu beragamnya model sepatu, setiap orang tentunya memiliki model sepatu favorit masing - masing. Ada yang lebih suka pake flatties, wedges, heels, boots, platform, sneaker, dan lain sebagainya, yang tentunya disesuaikan dengan kenyamanan pemakainya.
Salah satu model yang banyak diminati dan tentunya harus masuk ke dalam list sepatu favorit adalah flatshoes dengan model lancip di bagian depan, atau biasa disebut dengan pointy shoes.
Untuk kamu yang ingin memakai flatshoes dengan penampilan yang elegan, model pointy ini sangat direkomendasikan. Flatshoes dengan ujung yang meruncing ini dapat membuat kakimu terlihat lebih panjang. Dengan demikian, sepatu dengan model ini cocok banget untuk kamu yang memiliki kaki kecil dan cenderung mungil.
Pointy shoes/pointed shoes (sepatu yang ujungnya runcing), sudah mulai diperkenalkan sejak tahun 1950-an, lengkap dengan gaya chic serta tumit pendek. Berbeda dengan pointy shoes dari era terdahulu, kali ini pointy shoes hadir dengan model flat alias bertumit datar. Sehingga menghadirkan kesan girly dan kasual tanpa mengindahkan kesan cantik dan feminin dari sepatu ini.
Tips Memakai Pointy Flat Shoes
Jika kamu tertarik untuk memakai pointy flatshoes dan memadukannya dengan gaya yang tepat, coba simak tips berikut ini:
1. Pointy flat shoes adalah pilihan model sepatu terbaru yang tepat untuk dipakai sehari-hari untuk kamu yang mempunyai banyak aktivitas. Untuk aktivitas bisnis atau bekerja, lebih disarankan untuk memilih pointy flat shoes dengan bagian tumit yang sedikit lebih tinggi, sekita 2 - 3cm, sehingga lebih terkesan formal
Baca juga : Kampung Batik Semarang, Bisa Belajar Membatik Lho
Baca juga : Panduan Jual Sepatu Online Sukses
Baca juga : Sendal Kulit Sintetis Wanita Harga Terjangkau
2. Untuk aktivitas bisnis atau acara formal, sebaiknya pilih pointy flat shoes berwarna netral, sehingga memudahkan kamu untuk memadankannya dengan berbagai busana, semisal warna hitan, navy, nude, khaki, beige, atau coklat.
3. Pointy flat shoes tepat dikenakan bersama rok bersiluet atau beraksen lipit, celana berpipa lurus yang panjangnya jatuh tepat di mata kaki, atau sheath dress yang simpel. Pointy flat shoes juga cocok dikenakan dengan skinny jeans dan capri pants untuk gaya yang lebih santai atau casual.
4. Apabila aktifitas kamu memungkinkan untuk memakai warna-warna cerah, jangan ragu untuk mencobanya pada pointy flat shoes. Pilihlah yang warnanya cerah namun mudah untuk dipadu-padankan dengan outfit favoritmu, seperti merah, hijau, kuning, orange, atau pink. Warna - warna ini bisa menyampaikan “statement” fashion dari penampilan kamu.
5. Untuk pointy flat shoes berwarna cerah, kamu bisa memkombinasikannya dengan baju dan aksesori warna netral atau yang warnanya senada.
6. Kalo kamu orang yang berani tampil beda, cobalah memilih pointy flat shoes bermotif menarik, seperti polkadot, leopard, atau bahkan motif flora. Cukup mix & match dengan busana simpel berwarna polos, yang membuat penampilan tetap terlihat stylish dan modern.
7. Apabila ingin tampil berbeda dengan pointy flat shoes, pilihlah sepatu model ini dengan detail yang tak biasa, seperti studs, kristal Swarovski, feather, atau pita. Penampilan ini akan membuat kamu lebih festive dan fashionable,terlihat chic sekaligus unik.
Brand baru m.e.n.o.n.a.m.e tidak ketinggalan mengeluarkan dua koleksi terbaru untuk model pointy flatshoes ini. Ingin tahu lebih lanjut, yuuk buruan check out via IG adhiantirina. Mumpung masih harga promo lho....... Rp. 175.000 dari harga normal Rp. 215.000.
0 Response to "Yuk Cobain Pointy Shoes "
Post a Comment